Selamat Datang Bogorian!

Kampung Bojong di Cimahpar Jadi Lokasi P2WKSS, Ini Arahan Bima Arya

Wali Kota Bogor, Bima Arya memimpin rapat koordinasi (rakor) Peningkatan Peran Wanita menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2WKSS) di Paseban Sri Bima, Balai Kota Bogor, Kamis (7/3/2024).

Penilaian P2WKSS tahun 2024 menjadi penilaian ke sepuluh sekaligus yang terakhir bagi Bima Arya yang akan mengakhiri masa pengabdiannya di Kota Bogor pada April 2024.

“Penilaian P2WKSS tahun 2024 menjadi penilaian lomba yang berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya. Dalam satu bulan lebih ke depan, saya akan mengakhiri periode pengabdian saya. Penjabat wali kota dan yang lain akan fokus jelang kontestasi pemilihan wali kota Bogor. Saya yakin daerah lain pun mengalami kondisi yang sama menghadapi pemilihan kepala daerah,” kata Bima Arya.

Kepada Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), aparatur wilayah terkait dan perangkat daerah teknis yang mendukung penilaian tersebut, Bima Arya menyampaikan belajar dari pengalaman selama sepuluh tahun mengikuti penilaian P2WKSS, yang menang adalah yang memiliki kolaborasi yang kuat.

Selain itu dirinya mengusulkan untuk melakukan pendekatan yang agak berbeda mengingat lokasi pembinaan yang diajukan tahun ini berbeda dengan kondisi di bawah rata-rata. Namun demikian Bima Arya mengajak semua untuk melihat kesempatan dalam kesempitan, selalu ada berkah di balik musibah. Di sisa waktu yang ada hingga akhir masa pengabdiannya akan memaksimalkan koordinasi guna meraih hasil maksimal.

“Tugas aparatur wilayah, kepala perangkat daerah terkait serta didukung perangkat daerah lain untuk memastikan bahwa kuncinya adalah kolaborasi dengan Pentahelix. Ini adalah momentum bagi warga, potensi yang ada harus dibicarakan dan dimaksimalkan bersama semua pihak, seperti pemerintah, komunitas, akademisi, sektor swasta hingga media,” jelasnya.

Di akhir Bima Arya meminta para perangkat daerah dan aparatur wilayah agar melakukan identifikasi komunitas atau lembaga swasta masyarakat yang peduli dengan isu-isu yang ada dalam pembahasan, menggandeng IPB University untuk melihat dan memaksimalkan potensi apa yang bisa digarap.

“Identifikasi sektor swasta, local champion di wilayah agar tercipta jejaring sehingga bisa bergerak bersama-sama secara otomatis,” tuturnya.

Kepala DP3A Kota Bogor, Dody Ahdiat sebelumnya menyampaikan, penilaian P2WKSS tahun 2024 berlokasi di Kelurahan Cimahpar, Kecamatan Bogor Utara, tepatnya di Kampung Bojong RW.04. Dengan sasaran adalah pemberdayaan perempuan, perlindungan anak dan pembangunan remaja dan kepedulian pada kelompok rentan.(Prokompim).

;
Tutup